Anita Pradika Rahmawati. 22.01.019.Admiral Nelson AritonangMoch. Zaenal Hakim2024-10-102024-10-102024-10-10https://repository.poltekesos.ac.id/handle/123456789/1112Anita Pradika Rahmawati. 22.01.019. Implementasi REBT Stop (Rational Emotive Behavior Therapy Dan Thought Stopping) dalam Mengatasi Kecemasan Korban Penyalahgunaan Napza Di Yayasan Generasi Jabez Indonesia Kecamatan Soreang Kabupaten Bandung Jawa Barat. Dosen Pembimbing : Admiral Nelson Aritonang dan Moch. Zaenal Hakim Proses pemulihan dalam program rehabilitasi di dalam lembaga sebagai penanganan kuratif, memiliki beberapa tantangan. Salah satunya perasaan klien yang berkecamuk terkait bagaimana penerimaan lingkungan kepadanya setelah rehabilitasi selesai. Menurut (Nasution,2007) adanya penolakan dari lingkungan dan sulitnya berinteraksi dapat menggagalkan komitmen mereka untuk pulih dari kecanduan. Hal ini menimbulkan kecemasan bagi klien akan kekambuhan akibat tidak sanggup menghadapi tekanan sosial. Penelitian berfokus pada salah satu terapi yang telah direkayasa peneliti saat praktikum di Sentra Galih Pakuan Bogor yaitu REBT Stop (Rational Emotive Behavior Therapy dan Thought Stopping) guna mengatasi kecemasan. Tujuan penelitian untuk memperoleh gambaran secara empiris dan melakukan analisis kecemasan subyek penelitian sebelum, saat dan setelah implementasi REBT Stop serta pengaruhnya terhadap kecemasan subjek. Metode penelitian menggunakan single subject design (SSD) desain A-B-A jenis reversal. Sumber data dalam penelitian ini adalah sumber data primer dan sekunder. Alat ukur yang digunakan yaitu pedoman pengamatan dan alat ukur baku sebagai penguat ialah Hamilton Anxiety Rating Scale (HARS). Uji validitas menggunakan uji validitas muka sedangkan uji reliabilitas menggunakan persentasi kesepakatan. Teknik pengumpulan data yaitu kuisioner, observasi, studi dokumentasi, kemudian dianalisis melalui analisis dalam kondisi dan antar kondisi. Penelitian dilaksanakan di Yayasan Generasi Jabez Indonesia yang memberikan layanan rehabilitasi bagi korban penyalahgunaan Napza(KPN). Penelitian ini dilaksanakan pada 3 KPN yang memiliki gejala kecemasan di Yayasan Generasi Jabez Indonesia. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh implementasi REBT Stop dalam mengatasi kecemasan subjek berdasarkan hasil analisis baik analisis data dalam kondisi maupun antar kondisi yang menunjukkan trend menurun pada data dimana artinya frekuensi perilaku kecemasan subjek berkurang,. Selain itu diperkuat dengan tingkat kecemasan subjek yang menurun ditunjukkan oleh penurunan skor HARS sebelum pelaksanaan intervensi dan setelah intervensi. Kata Kunci : Korban Penyalahguna Napza, Rational Emotive Behavior, Kecemasan, Thought Stopping. ABSTRACT Anita Pradika Rahmawati. 01.22.019. Implementation of REBT Stop (Rational Emotive Behavior Therapy and Thought Stopping) in Overcoming Anxiety of Drug Abuse Victims at the Indonesian Jabez Generation Foundation, Bandung Regency. Supervisors: Admiral Nelson Aritonang and Moch. Zaenal Hakim The recovery process in institutional rehabilitation programs as curative treatment has several challenges. One of them is the client's raging feelings regarding how the environment will accept him after rehabilitation is complete. According to (Nasution, 2007) rejection from the environment and difficulty interacting can thwart their commitment to recovering from addiction. This creates anxiety for clients about relapse due to not being able to face social pressure. The research focuses on one of the therapies that researchers have engineered during their practicum at the Galih Pakuan Bogor Center, namely REBT Stop (Rational Emotive Behavior Therapy and Thought Stopping) to overcome anxiety. The aim of the research is to obtain an empirical picture and conduct an analysis of the research subjects' anxiety before, during and after the implementation of REBT Stop and its effect on the subjects' anxiety. The research method uses a single subject design (SSD) A-B-A reversal type design. The data sources in this research are primary and secondary data sources. The measuring instrument used is an observation guide and the standard measuring instrument as reinforcement is the Hamilton Anxiety Rating Scale (HARS). The validity test uses a face validity test while the reliability test uses the percentage of agreement. Data collection techniques are questionnaires, observation, documentation studies, then analyzed through analysis within conditions and between conditions. The research was carried out at the Indonesian Jabez Generation Foundation which provides rehabilitation services for victims of drug abuse (KPN). This research was carried out on 3 KPNs who had symptoms of anxiety at the Indonesian Jabez Generation Foundation. The research results show that there is an effect of implementing REBT Stop in overcoming the subject's anxiety based on the results of analysis, both data analysis within conditions and between conditions, which shows a decreasing trend in the data, which means that the frequency of the subject's anxious behavior decreases. Apart from that, it was strengthened by the decrease in the subject's anxiety level as indicated by the decrease in HARS scores before the implementation of the intervention and after the intervention. Keywords: Victims of Drug Abuse, Rational Emotive Behavior, Anxiety, Thought Stopping.Korban Penyalahguna NapzaRational Emotive BehaviorKecemasanThought StoppingImplementasi REBT Stop (Rational Emotive Behavior Therapy Dan Thought Stopping) dalam Mengatasi Kecemasan Korban Penyalahgunaan Napza Di Yayasan Generasi Jabez Indonesia Kecamatan Soreang Kabupaten Bandung Jawa Barat.-Peksos-Technical Report