Manajemen Emosi Anak Berhadapan dengan Hukum di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Kota Bandung

Abstract

ABSTRAK MARDHATILLA BENING BANYU SEGARA RATU GEMILANG, Kemampuan Manajemen Emosi Anak Berhadapan dengan Hukum di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Kota Bandung, dibimbing oleh Enung Huripah dan Sabar Riyadi Manajemen emosi merupakan kemampuan individu untuk mengenali, memahami, mengatur dan mengungkapkan emosi dengan cara yang tepat dan juga produktif. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran mengenai kemampuan manajemen emosi pada anak yang berhadapan dengan hukum (ABH) di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Kota Bandung. Aspek-aspek yang diteliti pada penelitian ini meliputi aspek katarsis atau pelepasan emosi negatif, mengambil tindakan langsung, mencari dukungan, menyembunyikan perasaan dan menafsirkan ulang situasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif. Responden dalam penelitian ini berjumlah 53 orang responden yang terdiri dari anak-anak yang sedang menjalani masa pembinaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Kota Bandung yang berusia 14-18 tahun. Teknik penarikan sampel dengan menggunakan rumus Slovin. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan menggunakan angket (kuesioner) dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan manajemen emosi ABH di LPKA Kelas II Kota Bandung berada dalam kategori sedang dengan skor 4.527. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, menunjukkan bahwa kemampuan manajemen emosi ABH di LPKA Kelas II Kota Bandung masih belum optimal. Maka dari itu, peneliti membuat rencana program untuk mengatasi permasalahan yang berkaitan dengan kemampuan manjemen emosi ABH yaitu “Pelatihan Peningkatan Kemampuan Manajemen Emosi ABH melalui Emotional Freedom Technique di LPKA Kelas II Kota Bandung.” Kata kunci: Kemampuan Manajemen Emosi, Anak Berhadapan dengan Hukum, Lembaga Pembinaan Khusus Anak   ABSTRACT MARDHATILLA BENING BANYU SEGARA RATU GEMILANG, Emotion Management Ability of Children Against the Law in Special Development Institution for Children (LPKA) Class II Bandung City, supervised by Enung Huripah and Sabar Riyadi Emotion management is an individual's ability to recognize, understand, regulate and express emotions in an appropriate and productive way. This study aims to obtain an overview of the ability of emotional management in children dealing with the law (ABH) at the Class II Special Development Institute for Children in Bandung City. The aspects examined in this study include aspects of catharsis or release of negative emotions, taking direct action, seeking support, hiding feelings and reinterpreting situation. This research uses a quantitative approach with descriptive methods. Respondents in this study amounted to 53 respondents consisting of children who were undergoing a period of coaching at the Bandung City Class II Special Development Institution for Children aged 14-18 years. Sampling technique using the formula from Slovin. The data collection technique used was a questionnaire and documentation study. The results showed that ABH's emotion management skills at LPKA Class II Bandung City were in the moderate category with a score of 4,527. Based on the results of this study, it shows that the emotional management skills of ABH in LPKA Class II Bandung City are still not optimal. Therefore, researchers made a program plan to overcome problems related to ABH's emotion management skills, namely "Training to Improve ABH's Emotion Management Skills through Emotional Freedom Technique at LPKA Class II Bandung City." Keywords: Emotion Management Ability, Children Against the Law, Child Special Development Institution

Description

Keywords

Citation