Pengembangan Ecological Monitoring Pada Program Pemberdayaan Masyarakat untuk Perempuan Mandiri di Desa Mekarmukti Kecamatan Cihampelas Kabupaten Bandung Barat.

Abstract

HERDA FEBRIYANTY, 22.01.004. Development of Ecological Monitoring in the Community Empowerment for Independent Women Mekarmukti Village Cihampelas District West Bandung Regency. Supervisor: Dr. Marjuki, M.Sc. dan Aribowo, Ph.D. Poverty is an issue that is consistently discussed and debated in various forums, so that poverty alleviation carried out by the Indonesian Government in the last decade has been realized through programs from various sectors. One of the programs implemented in the context of poverty alleviation is community empowerment. The aim of this research is to find out and improve the design of Ecological Monitoring in Community Empowerment Programs for Independent Women. The method used in this research is a qualitative research method. Meanwhile, the research design used by researchers is Participatory Action Research (PAR) using indepth interview, observation, documentation study and FGD data collection techniques. The data sources in this research are primary data sources from community members who take part in community and stakeholder in empowerment programs. Secondary data comes from documentation studies in the form of literature and the results of other people's research. The results in the field show that monitoring during community empowerment is not going well and there is no special schedule for when monitoring is carried out so that the beneficiaries are not monitored periodically. Therefore, monitoring activities must be arranged and planned involving several stakeholders for monitoring activities. The research results show that ecological monitoring in empowerment programs that consist of PDP Sosial Mandiri Foundation, Keluarga Harapan’s Assistant, the Government of Desa Mekarmukti, community UMKM, entrepreneur and klien can be implemented and is effective for community empowerment to increase active participation from stakeholders as a resource system in the community as well as the preparation of monitoring instruments that can be used when monitoring programs. Keywords: Poverty, Community Empowerment, Ecological Monitoring ABSTRAK HERDA FEBRIYANTY, 22.01.004. Pengembangan Ecological Monitoring Pada Program Pemberdayaan Masyarakat untuk Perempuan Mandiri di Desa Mekarmukti Kecamatan Cihampelas Kabupaten Bandung Barat. Dosen Pembimbing: Dr. Marjuki, M.Sc. dan Aribowo, Ph.D. Kemiskinan merupakan isu yang sampai saat ini secara konsisten dibahas dan diperdebatkan di berbagai forum, sehingga penanggunalan kemiskinan yang dilakukan oleh Pemerintah Indonesia pada satu dekade terakhir telah diwujudkan melalui program-program dari berbagai sektor. Salah satu program yang dilaksanakan dalam rangka pengentasan kemiskinan yaitu pemberdayaan masyarakat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menyempurnakan desain Pengembangan Ecological Monitoring Pada Program Pemberdayaan Masyarakat Untuk Perempuan Mandiri. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Sedangkan desain penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah Participatory Action Research (PAR) melalui teknik pengumpulan data Wawancara mendalam, Observasi, studi dokumentasi dan FGD. Sumber data dalam penelitian ini adalah sumber data primer berasal dari warga masyarakat yang mengikuti program pemberdayaan masyarakat dan stakeholder, serta data sekunder berasal dari studi dokumentasi berupa literatur maupun hasil penelitian orang lain. hasil di lapangan menunjukkan bahwa monitoring pada saat pemberdayaan masyarakaan tidak berjalan dengan baik dan tidak ada jadwal khusus kapan dilakukannya monitoring sehingga penerima manfaat tidak dipantau secara berkala. maka dari itu, untuk kegiatan monitoring harus tersusun dan terencana yang melibatkan beberapa stakeholder untuk kegiatan monitoring. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ecological monitoring pada program pemberdayaan yang terdiri dari Yayasan PDP Sosial Mandiri, Pendamping PKH, Pemerintah Desa, Forum Komunitas UMKM, Pelaku usaha dan penerima manfaat dapat diimplementasikan dan efektif bagi pemberdayaan masyarakat untuk meningkatkan partisipasi aktif dari stakeholder sebagai sistem sumber yang ada di masyarakat serta tersusunnya instrument monitoring yang dapat digunakan pada saat melakukan monitoring program. Kata Kunci: Kemiskinan, Pemberdayaan Masyarakat, Ecological Monitoring

Description

Keywords

Kemiskinan, Pemberdayaan Masyarakat, Ecological Monitoring

Citation