Penanganan Terhadap Masalah “Manusia Gerobak” di Taman Bencong Kabupaten Karawang.

Abstract

RINI AGUSTINA HUTAGALUNG NRP. 20.04.223 Handling the "Cart People" Problem in Bencong Park, Karawang Regency. Supervisors: Raden Enkeu Agiati and Bambang Indrakentjana. Handling social problems refers to handling the problem of “cart people” in Bencong Park, Karawang Regency. This research aims to obtain an empirical picture of: 1) the characteristics of respondents, 2) the factors causing the emergence of "cart people", 3) efforts to resolve the problem of "cart people", 4) the Social Service program for "cart people". The method used in this research is a quantitative method with a descriptive survey. The data sources used in this research are primary and secondary sources. The population in this study was 30 respondents from the Karawang Regency Social Service. The sampling technique in this research used the census technique. The data collection techniques used are: 1) questionnaire, 2) observation, 3) documentation study. The research instrument uses a Likert scale. The research instrument was tested for validity using a face validity test and a reliability test using Cronbach's Alpha. The results of the research show a lack of involvement of “cart people” in handling the “cart people” problem carried out by the Karawang Regency Social Service, due to not understanding the problems and needs of “cart people” which makes “cart people” less involved in handling the “cart people” problem. Therefore, the Social Service's "Focus Group Discussion Participatory" program is proposed with "cart people" and forming problem solving and decision making groups. Keywords: Social Problems, "Cart People", Problem Handling, and Focus Group Discussion. ABSTRAK RINI AGUSTINA HUTAGALUNG. NRP. 20.04.223 Penanganan Terhadap Masalah “Manusia Gerobak” di Taman Bencong Kabupaten Karawang. Dosen Pembimbing: Raden Enkeu Agiati dan Bambang Indrakentjana. Penanganan masalah sosial merujuk pada penanganan terhadap masalah “manusia gerobak” di Taman Bencong Kabupaten Karawang. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran secara empiris tentang: 1) karakteristik responden, 2) faktor-faktor penyebab munculnya “manusia gerobak”, 3) upaya pemecahan masalah “manusia gerobak”, 4) program Dinas Sosial terhadap “manusia gerobak”. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan survey deskriptif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sumber primer dan sekunder. Populasi dalam penelitian ini ada 30 responden dari Dinas Sosial Kabupaten Karawang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sensus. Teknik pengumpulan data yang digunakan, yaitu: 1) angket, 2) observasi, 3) studi dokumentasi. Instrumen penelitian menggunakan skala likert scale. Instrumen penelitian dilakukan uji validitas dengan uji validitas muka (face validity) dan uji reliabilitas menggunakan Alpha Cronbach. Hasil penelitian menunjukkan kurangnya keterlibatan “manusia gerobak” terhadap penanganan masalah “manusia gerobak” yang dilakukan Dinas Sosial Kabupaten Karawang, akibat belum memaknai permasalahan dan kebutuhan “manusia gerobak” yang membuat “manusia gerobak” kurang terlibat dalam penanganan masalah “manusia gerobak”. Oleh karena itu, diusulkan program “Focus Group Discussion Participatory” Dinas Sosial dengan “manusia gerobak” dan membentuk kelompok pemecahan masalah dan pengambilan keputusan (problem solving and decision making groups). Kata Kunci: Masalah Sosial, “Manusia Gerobak”, Penanganan Masalah, dan Focus Group Discussion

Description

Keywords

Masalah Sosial, “Manusia Gerobak”, Penanganan Masalah, dan Focus Group Discussion

Citation

Collections